Peningkatan Kapabilitas UMKM Binaan Rumah Kreatif Bogor Dalam Melakukan Analisa Laporan

Authors

  • Yoyon Supriadi Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

Keywords:

analisa laporan keuangan, umkm, kreatif, pelatihan

Abstract

Peningkatan Kapabilitas UMKM Binaan Rumah Kreatif Bogor Dalam Melakukan Analisa Laporan dimaksudkan agar para pelaku UMKM dapat melakukan analisis, evaluasi dan penilaian kinerja usahanya serta mengambil keputusan yang bermanfaat untuk dapat melakukan perbaikan-perbaikan maupun penyempurnaan penyempurnaan secara mandiri pada kegiatan usahanya.

Kegiatan ini dirancang secara sistematik, mudah dan komunikatif sehingga para peserta pelatihan dapat dengan mudah menerima dan memahami materi yang disampaikan. Selain itu kegiatan ini dirancang secara terbuka agar para peserta bersedia menyampaikan permasalahan yang dihadapinya sehingga dapat ditemukan cara-cara yang efektif dan tepat sesuai dengan permasalahan yang dihadapinya.

 

Kata kunci : Analisa Laporan Keuangan, Evaluasi, Kinerja dan Keputusan

Published

2021-04-24