Pengembangan Kualitas Produk UMKM Melalui Inovasi Kemasan dan Digital Marketing Kelurahan Gudang Kota Bogor

Authors

  • Sukandi Sukartaatmadja Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan
  • Yanto Hermawan Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan
  • Uluan Silaen Institut Bisnis dan Informatika Kesatuan

DOI:

https://doi.org/10.37641/jadkes.v4i1.2423

Keywords:

digital marketing, packaging, umkm

Abstract

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) adalah penggerak perekonomian terbesar di Indonesia. Namun banyak pelaku UMKM dalam melakukan pemasaran masih secara konvensional sehingga omset dan keuntungan tidak maksimal.  Kota Bogor memiliki potensi pengembangan usaha UMKM bisa lebih baik, tapi masih terkendalah dengan  permasalahan pada usaha UMKM lain, pelaku usaha UMKM di Kota Bogor seabgian besar masih melakukan pemasaran konvensional. Dengan demikian, perlu dilakukan pendampingan dan pelatihan mengenai pentingnya penggunaan dan pemanfaatan media digital dan  kemasan / packaging  menarik sebagai uapaya peningkatan penjualan mereka. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman pelaku UMKM mengenai pentingnya packaging sebagai salah satu strategi penjualan dan pentingnya pemanfaatan media digital sebagai media promosi dan transaksi jual-beli untuk memperluas jangkauan pasar. Kegiatan ini dilakukan di Kota Bogor 3 Oktober 2022 yang diikuti oleh 20 pelaku UMKM. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah Assets Bassed Community Development (ABCD). Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah peningkatan pemahaman pelaku UMKM mengenai pentingnya perbaikan packaging dan digital marketing sebagai media pemasaran. Luaran yang dihasilkan dari kegiatan ini adalah akun digital sebagai media pemasaran produk dan kemasan produk yang menarik.

 

Kata Kunci: digital marketing, packaging, UMKM

Downloads

Published

2023-01-25

How to Cite

Sukartaatmadja, S., Hermawan, Y., & Silaen, U. (2023). Pengembangan Kualitas Produk UMKM Melalui Inovasi Kemasan dan Digital Marketing Kelurahan Gudang Kota Bogor. Jurnal Abdimas Dedikasi Kesatuan, 4(1), 31–34. https://doi.org/10.37641/jadkes.v4i1.2423